Jadi apabila sebuah gambar menjadi salah satu kebutuhan anda yang akan digunakan. Ketika menemukan hal-hal yang mudah seperti yang saya ceritakan diatas namun membuat anda bingung dan merasa sulit setelah mencoba mempraktekkan langsung, nah hal ini pasti akan menjadi sebuah pertanyaan yang muncul dalam pikiran anda bagaimana Cara Mengambil File Gambar atau foto Di Ms. Office Word. Cara mengambil atau mengeluarkan gambar tersebut bisa dilakukan dengan berbagai cara atau teknik anda sendiri, entah mau diapakan terserah, asal jadi dan bisa hahahah…misalnya cara yang mudah saya berikan contoh dalam sebuah file dokumen word terdapat gambar, untuk mengambil gambar tersebut bisa lansung klik kanan copy dan paste ke Ms. Office Tools > Picture, namun yang akan saya berikan disini berbeda dan bagi anda yang belum tahu dan ingin mencoba silahkan ikuti langkah-langkah dibawah ini.
- Sipkan file Ms Office Word 2007 yang ingin diekstrak foto atau gambar yang ada di dalamnya.
- Ubah ekstensi file ms word tersebut dari *.docx menjadi *.zip.
- Setelah selesai, ekstrak file ms word tersebut menggunakan software winrar atau 7zip.
- Setelah anda ekstrak maka akan terdapat sebuah folder dengan nama
word, dan di dalam folder word akan terdapat folder media yang berisi
gambar atau foto yang baru saja anda ekstrak.
- Kalau mau lebih gampang klik kanan pada file .docx lalu pilih open with lalu pilih Winrar tinggal lihat langkah no 4
- Mau tau cara upload lebih cepat di Mediafire klik disini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar